Saturday, October 20, 2012

Anak kecil's quote

Seorang teman memasang display picture di bbmnya dengan gambar yang sama yg pernah kupasang sebagai display picture di bbm ku..

Katanya, kata katanya menguatkan dan pas untuk jawaban atas masalah yang ia hadapi saat ini,
Hmmmm kalo inget kata2 yang menguatkan itu jadi inget kesedihan, kekecewaan dan kesepian yang tercipta dari dan oleh sahabat/saudara/sepertiga jiwa ku...

Ga enak ceritain detail kisahnya karena terlalu kompleks dan jujur aku sudah melupakan sebagian besar kisah itu karena terlalu sakit jika duri itu kusimpan di hati ini,

Aku memiliki seorang sahabat yang lambat laun menjadi seorang saudara bahkan lebih dari seorang Ibu, dia begitu baik, perhatian dan aku banyak belajar kedewasaan dari sahabatku itu..

Suatu ketika takdir membentangkan jarak diantara kita melalui sebuah surat yang kubuat sendiri dengan sadar dan sedih ku...

Sejak surat itu dilayang kan aku merasa seperti orang asing bagi sahabat ku itu, hari hari yang seharusnya selalu diwarnai dengan sapaan lembut, candaan, obrolan ringan, diskusi hangat, gelak tawa kini hanya tinggal kebisuan yang melahirkan tanda tanya besar dalam hatiku, aku tak tahan dan akhirnya aku memberanikan diri untuk bertanya "ada apa dengan semua ini?"

Diskusi pun berlangsung dan kukira lewat diskusi itu semua akan biasa saja,
Tapi ternyata tidak setelah kupertegas keputusan ku untuk tetap "menyebrang" itu pada nya..
Hari demi hari kulalui dengan kesedihan, oh Tuhan aku merindukannya, tolong kembalikan dia padaku lagi...

Didetik terakhir perpisahan kami pun, aku merasa hanya aku yang memeluknya dengan kesedihan yang mendalam aku tak mampu berkata banyak, untaian kata indah yang sudah kupersiapkan untuknya berserakan tak bersisa satu pun manik kata...aku sedih (saat menulis ini pun mataku berlinang air mata mengenang kisah itu)...

Tiba saat ini aku harus bangkit dari keterpurukanku, mungkin kalian akan menganggapku lebay ato terlalu melankolis (terserah), benar kata orang bilang kesakitan yang paling sakit adalah kesakitan yang berasal dari jarak dekat, semakin dekat hubungan kita kepada orang apabila orang tsb menusuk kita maka rasa sakit yang dirasa akan semakin dalam menembus relung kepedihan...

Aku yang menempatkan sahabat ku dinomor kedua setelah Tuhan ku, kini meratapi sikap dingin sahabat ku itu, salahkah bila pilu tangisanku saat itu?
Aku ga tau harus berbuat apa, seandainya sahabatku memberiku hukuman untuk menebus hari hari indah bersamanya agar kembali lagi, aku bersedia!

Terhadap seorang sahabat yang baru aku kenal melalui alam, kuceritakan kisah ku itu...
Meskipun lebih muda dariku tapi pemikirannya lebih dewasa dariku, dan ia dengan sabar mendengarkan keluh kesah dan bawelnya aku dalam menjalani larut kekecewaan dan kesedihan ini,
Setiap kata darinya perlahan mampu membuat mataku terbuka pelan pelan dari pejam kesedihannya...

Lagi lagi Tuhan sangat teramat baik padaku, IA menguatkan aku melalui kata kata yang disampaikan melalui seorang sahabat baru, disini awal kata2 penguat itu tercipta untuk menguatkanku dan hingga saat ini masih dipakai oleh beberapa teman ku sebagai penguat dan motivasi dalam hidupnya untuk terus melangkah maju kedepan,

Aku memberinya judul: "anak kecil's quote" mungkin karna atas dasar umur kami yang dianggap terlalu jauh baginya sehingga dia memanggilku "orang tua" (menyebalkan memang klo inget tengilnya), dan tak mau kalah aku membalasnya dengan sebutan anak kecil, meski tak pantas untuknya jika melihat pemikirannya yang dewasa dan "tua" :p

Ok, karena malam sudah semakin ketengah dan besok harus bangun pagi untuk rapat digreja, mengajar di benhil, store visit dan ditutup dengan nonton "cita citaku setinggi tanah" (wuakeh rek jadwal'e) gw bagiin deh kata kata penguat itu sekaligus menjadi penutup kicaun malam hari ini...

ANAK KECIL's QUOTE (Andi-Kosapala Jakarta),

"Kalau uda yakin sama keputusan kita, percaya deh saat satu hal kita lepasin
Tuhan itu sudah nyiapin banyak hal selanjutnya yang jauh lebih menarik buat kita jalani

Tuhan itu pasti ngasih semua hal yang kita butuhin tapi bukan hal yang kita minta...
belajar cara menilai segala sesuatunya dari sisi positifnya aja, bukan dari masalah itu sendiri..

Ini hidup kamu,
Apapun yang terjadi hari ini dan nanti,
Cuma kamu yang nentuin semuanya..." 

Selamat malam sahabat...
Selamat malam INDONESIA...
tuhan memberkati :)

No comments:

Post a Comment